Operasi Hitung Campuran Bilangan Bulat

Konsep Operasi Hitung Campuran pada Bilangan Bulat

Pada operasi hitung campuran bilangan bulat, ada sifat-sifat yang harus dipenuhi yaitu:

  1. Tanda operasi hitung dan tanda kurung harus diperhatikan dengan seksama.
  2. Pengerjaan bilangan yang ada dalam tanda kurung harus didahulukan.

Apabila dalam suatu operasi hitung campuran bilangan bulat tidak terdapat tanda kurung, maka cara pengerjaannya sebagai berikut:

  • Operasi hitung penjumlahan dan pengurangan sama-sama kuat sehingga pengerjaan yang sebelah kiri harus didahulukan.

  • Operasi hitung perkalian dan pembagian sama-sama kuat sehingga pengerjaan yang sebelah kiri harus didahulukan.

  • Operasi hitung perkalian dan pembagian sifatnya lebih kuat daripada penjumlahan dan pengurangan, sehingga perkalian dan pembagian harus dikerjakan terlebih dahulu.

Contoh 1:

9\times 42 : 6 - 23

Jawab:

\begin{align} 9\times 42 : 6 - 23 &= 9\times (42 : 6) - 23\\ &= 9\times 7 - 23\\ &= 63 - 23\\ &= 40 \end{align}

Contoh 2:

90 : 9 - 5 + 4 \times 2

Jawab:

\begin{align} 90 : 9 - 5 + 4 \times 2 &= (90 : 9) - 5 + (4 \times 2)\\ &= 10 - 5 + 8\\ &= 5 + 8\\ &= 13 \end{align}

Silahkan jika ada yang mau bertanya dan berdiskusi. Terima kasih.

1 Likes